Gelaran musik memeraiahkan acara Sabtu malam (26/03)
Setelah sekitar 4 tahun vakum tidak mengadakan jambore, akirnya Suzuki Motorcycle Club (SMC) kembali menggelar aktifitas kumpul-kumpul klub Suzuki di tahun 2011 pada Sabtu Minggu (26-27/03). Acara yang bertajuk "Regional Suzuki Motorcycle Club Jambore 2011" ini di gelar di dua region sekaligus. Untuk region barat diadakan di Bumi Perkemahan Ragunan, Jakarta, sedangkan untuk region timur diselenggarakan di GOR (Gelanggang Olah Raga) Ken Arok, Malang, Jawa Timur.
Acara yang belangsung selama dua hari ini di meriahkan dengan berbagai macam hiburan. Tema "Camping Ground" dipilih oleh pihak SIS sebagai wujud untuk saling mempersatukan para rider Suzuki dari berbagai daerah. Tenda sendiri dibagi berdasarkan tipe motor, mulai dari Shogun, Satria, Smash, Skywawe, Skydrive, Thunder, RG, FXR, dan lain sebagainya.
Arena "Camping Ground" dipersiapkan untuk tempat istirahat
"Acara ini juga bakalan kita adakan rutin kembali ditiap tahunnya, karena kita sudah menjadwalkan acara ini untuk beberapa tahun kedepan," tambah Widjang.Di minggu harinya juga digelar perlombaan seru, ada panjat pinang dan sepakbola yang menjadi ajang untuk menyatukan para rider Suzuki. "Wah seru nih jamborenya, asik bisa ikuta main panjat pinang," ujar Juli, Ketua Club Shogun Depok (CSD).
Para bikers Suzuki ikutan games untuk menjalin persaudaraan
So, semoga dengan kembali digelarnya acara perhelatan akbar semacam ini, para bikers bisa semakin solid dan terus mampu menyatukan misi dengan klub-klub motor lainnya. Bravo buat Suzuki...!!(motorplus-online.com)