Asik, Mobil Nasional Dapat Tempat di IIMS 2011

billy - Senin, 30 Mei 2011 | 15:03 WIB

(billy - )


Jakarta - Pameran mobil tahunan, Indonesia International Motor Show 2011 tak lama lagi bakal digelar. Megah? Sudah pasti. Meski masih didominasi merek mobil asing. Namun, di IIMS 2011 ini, mobil nasional tetap mendapatkan tempat.

Perkumpulan merek mobil nasional yang tergabung dalam Asosiasi Industri Mobil Nusantara (ASIANUSA) sudah mendapatkan undangan dari panitia penyelenggara IIMS 2011, Dyandra Promosindo. Jadi, kita bisa melihat inovasi-inovasi terbaru dari mobil garapan tanah air.

"Ya, kita sudah mendapatkan undangan untuk ikut serta di IIMS 2011, kami mendapatkan tempat di Hall C4," ujar Ketua Bidang Marketing/Komunikasi ASIANUSA, Dewa Yuniardi.

ASIANUSA yang mewadahi beberapa merek mobil nasional seperti Tawon, Komodo, GEA, juga INKA, bakal menempati Hall C4 seluas 56 M2, diantara beberapa merek aksesoris dan komponen kendaraan yang juga ikut serta di IIMS 2011 mendatang ini. (mobil.otomotifnet.com)