Upgrade Performa Yamaha NMAX, Lebih Cepat Tanpa Bore-Up

Parwata - Kamis, 8 September 2016 | 12:32 WIB

(Parwata - )

Jakarta - Meningkatkan performa Yamaha NMAX tanpa bore up? Bisa saja! Kami mencoba mengawinkan beberapa komponen, mulai dari mesin sampai perangkat CVT. Hasilnya terjadi peningkatan juga pergeseran power dan torsi puncak ke putaran mesin lebih rendah. Yuk kita lihat apa saja ubahannya. (Sigit / otomotifnet.com)

 

Air Filter
Diawali dengan menambah pasokan udara ke ruang bakar, caranya ganti air filter pakai GP Racing buatan Affandi Motorsport (AFMOS) di Cipulir, Jaksel. Selain udara lebih plong, filter ini materialnya paduan cotton dan stainlees, bukan kertas dilapisi oli seperti bawaan NMAX. “Jadi bisa dicuci,” beber Fandi, pebengkel yang workshop-nya jadi rujukan pengguna Yamaha V-Ixion ini.

Knalpot
Saluran buang juga dibenahi, pasang knalpot racing RX8 dengan silencer besar. Tapi karena diperuntukan untuk mesin bore up, pipa knalpot dicustom, diameternya dibuat lebih kecil biar enggak kedodoran. Gerai SKR Knalpot di Ciledug, Tangerang dipercaya melakukan pembenahan.

Koil
Agar air fuel ratio (AFR) terjaga, Freddy Gautama bos Ultraspeed Racing (USR) mengatur setingan CO naik 10 poin agar di rpm atas mesin enggak terlalu kering. “Koil juga diganti dengan produk USR, mampu memercikan api lebih besar dari standar dan stabil. Berkat kumparan di dalam koil yang sudah kami sempurnakan,” bebernya.

Paket CVT
Paket CVT berlabel USR ini isinya drive pully atau pully depan. “Derajat kemiringannya berbeda dari standar dan dikerjakan dengan proses CNC yang sangat presisi. Sengaja dikawinkan dengan roller aftermarket 9 gram agar tarikan bawahnya lebih galak, pas untuk harian,” tutur Freedy.

Hasil Test
Hasilnya, ketika diukur di atas dynamometer Dynomite milik USR di Jl. Daan Mogot Raya km 11 no.6 Jakbar, terjadi peningkatan tenaga dan torsi. Dari 9,5 dk jadi 9,76 dk, sedang torsinya dari 10,2 Nm jadi 11,3 Nm. Namun, peningkatan ini diraih di putaran mesin lebih rendah. Pasti lebih responsif buat harian!

Tabel Performa
Standar
Torsi   : 10,2 Nm @ 6.500 rpm    
Power : 9,5 dk @ 6.700 rpm
Upgrade
Torsi   : 11,3Nm @ 6.000 rpm     
Power : 9,76 dk @ 6.200 rpm

Ultraspeed Racing : 081373858080
SKR : 081513943798
RX8 : 085811239302
Afmos : 087880081119