120 Mobil Ikut Mitsubishi City Rally

Arief Aszhari - Senin, 19 September 2016 | 10:49 WIB

(Arief Aszhari - )

Tangerang Selatan- Mengakomodasi para anggotanya yang senang dengan kegiatan sport otomotif, seperti city rally, Indonesia Mirage Club (IMEC) mengadakan Mitsubishi City Rally 2016 untuk pertama kalinya.

Kegiatan city rally ini diikuti oleh lebih dari 120 mobil, mulai dari Mitsubishi Mirage, Outlander, serta Pajero Sport, dan digelar di Diler Mitsubishi, Srikandi Diamond Motor Alam Sutera, Tangerang Selatan, Minggu (18/9).

Menurut Budhi Heryanto, Ketua Umum IMEC dan juga pihak penyelenggara, meskipun bersifat kegiatan senang-senang namun city rally ini tetap merujuk pada peraturan time rally nasional yang dikeluarkan oleh Ikatan  Motorsport   Indonesia   (IMI) . Serta berpedoman pada peraturan pelengkap perlombaan dan mentaati peraturan lalu lintas yang berlaku.

"Jarak city rally ini sekitar 80 km dengan waktu tempuh empat jam. Pemenang rally bukan cepet-cepetan waktu yang artinya harus ngebut, tapi ketepatan waktu dan ada 15 pos yang memang harus jadi titik singgah peserta," jelas Budhi di Dealer Mitsubishi Alam Sutera, Tangerang Selatan.

Ada lima kelas yang dilombakan di ajang city rally ini, yaitu kelas umum, kelas seeded, kelas IMEC khusus untuk pengguna Mitsubishi Mirage klub atau non klub, kelas wanita, dan kelas keluarga yang harus menunjukan kartu keluarga.

Menariknya, di sela-sela lomba peserta diajak bermain game yaitu peserta melewati sebuah pusat perbelanjaan dan diharuskan belanja dengan jumlah uang yang sudah ditentukan oleh panitia dan tidak boleh lebih.

"Untuk bentuk kepeduliannya, nanti barang belanjaan peserta akan dikumpulkan  disumbangkan kepada yayasan panti asuhan yang ada di dekat dealer ini," pungkas Budhi.(otomotifnet.com)