Puncak - Setelah mengajak media melihat lebih dekat proses pembuatan GSX-R150 dan GSX-S150 Februari lalu, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) melanjutkannya dengan mengadakan program Touring GSX-S150 untuk media yang diselenggarakan kemarin Sabtu (8/4). OTOMOTIF ikut dong!
Dalam agenda fun riding kali ini rute yang dilalui adalah Suzuki Sunter-Jalan Raya Bogor-Bukit-Pelangi-Puncak Pass, dengan jarak tempuh sekitar 92 km. Seperti apa impresi dan performa naked sport 150 cc andalan Suzuki ketika diajak turing jarak dekat ini? Yuk kita bahas.
Posisi Berkendara
Dengan posisi setang tinggi dan tinggi jok yang hanya 785 mm, tester berpostur 165 cm bisa menapakkan kaki dengan sempurna ke tanah. Yang unik pijakan kaki terlalu racy, sehingga posisi kaki pengendara agak ke belakang. Bagi yang belum terbiasa tentu hal ini menjadi kendala.
Handling
Riding position-nya meski bergaya naked bike dan pakai setang pipa yang lebih tinggi dari GSX-R150, namun posisinya masih terasa sporti. Setangnya enggak terlalu tinggi, badan masih condong ke depan dipadu footstep yang mundur dan tinggi bak sport bike full fairing. Buat jalan jauh? Tentunya jauh lebih nyaman ketimbang GSX-R150.
Bicara handling, motor dengan tipe sasis diamond ini sangat asyik diajak melahap tikungan demi tikungan. Stabil berkat karakter suspensi yang sporti. Dukungan ban depan dengan lebar 90/18-17 dan ban belakang 130/70-17 juga berkontribusi besar terhadap kestabilan motor saat diajak rebah.
Tapi konsekuensinya, motor berbobot 130 kg ini ternyata juga cukup melelahkan ketika dibawa bermacet-macetan selama kurang lebih 2 jam. Jok yang kurang empuk terasa saat melewati jalan tidak rata, membuat tubuh tester dengan berat 65 kg cepat lelah.
Performa
Mesin 147 cc, DOHC, milik GSX-S150 punya karakter tenaga yang kuat di putaran mesin tinggi, sehingga serasa mantap ketika digeber pada lintasan lurus dan menyalip kendaraan dalam kecepatan tinggi, karena tenaga terus mengisi sejak 6.000 rpm. Atasnya kencang bro!
Bagaimana dengan bawahnya? Karena karakternya overbore dan punya peak power juga torsi di putaran tinggi, ada sedikit trik agar membawa GSX-S150 ini tetap tangguh menghajar tanjakan di sekitar Puncak, Bogor. Mudah saja, yang paling penting adalah menjaga agar putaran mesin selalu berada di kisaran 6.000 rpm agar mudah mengail torsi jika tiba-tiba dibutuhkan untuk melahap tanjakan atau bahkan menyalip saat menanjak.
Over all, mesin dengan semburan tenaga 18,9 dk dan torsi 14,0 Nm berdasarkan klaim pabrikan ini terasa cukup untuk jalan jauh. Apalagi kalau treknya panjang-panjang pasti lebih nikmat!
Konsumsi Bahan Bakar
Menggunakan bahan bakar RON 95, motor yang diajak menempuh jarak total kurang lebih 180 km, dengan medan yang bervariasi ini mencatat angka konsumsi bensin 29,8 km/liter. (Otomotifnet.com)