Rahasia Power All New R15 Lebih Besar, Didukung Banyak Teknologi Baru

Advertorial - Selasa, 30 Mei 2017 | 09:06 WIB

(Advertorial - )

DiASil CYLINDER & FORGED PISTON
Box air filter-nya pun diperbesar volumenya untuk mendapatkan udara segar lebih banyak. Sedang blok silinder dan pistonnya tetap menggunakan DiASil Cylinder dan Forged Piston yang sudah teruji kekuatannya.

POWER FI SYSTEM BARU
Penyempurnaan yang juga terjadi pada mesin All New Yamaha R15 bisa dilihat pada sistem pemasok kabut bahan bakar, Smart Power FI System-nya dibekali dengan throttle body berdiameter 30 mm dan injektor 10 lubang.

ASSIST & SLIPPER CLUTCH
"Jangan ketinggalan, mesin baru ini tetap menggunakan transmisi 6 speed dan disempurnakan dengan Assist & Slipper Clutch," jelas Abidin.

Assist & Slipper Clutch membuat handle kopling jadi lebih ringan dan proses perpindahan gigi lebih mudah. Satu lagi yang paling penting adalah deselerasi dan engine brake lebih smooth, efeknya masuk tikungan atau saat hujan jadi lebih nyaman.

Hasilnya, mesin baru ini bukan cuma tenaga yang lebih besar tapi konsumsi bensin lebih hemat dan nyaman dikendarai. Perfect! (ADV)