First Ride New KTM Duke 250, Ternyata Responnya Jadi Lebih Smooth, Kenapa Bisa Begitu?

Rabu, 28 Juni 2017 | 08:47 WIB

Test Ride New KTM Duke 250

Salim
Test Ride New KTM Duke 250

Dari sisi handling, masih khas Duke yang menawarkan kesan ringan sejak pertama menaikinya, maklum bobot kering cuma 153 kg.

Ketika jalan pelan maupun kencang pun terasa begitu enteng, jadi mudah ketika mesti cepat bermanuver.

Khas Duke juga yaitu karakter lincah, bukan cuma dari bobot ringan tapi juga karakter sasis teralis dan kaki-kaki yang rigid khas upside down besar dan lengan ayun aluminium.

Ditambah pula dengan wheelbase hanya 1.357 mm. Bandingkan dengan Yamaha MT-25, bobot 165 kg dan wheelbase 1.380 mm.

Salim
Test Ride New KTM Duke 250

Performa

Basis mesin yang digunakan masih sama dengan Duke 250 lama, punya kapasitas murni 248,8 cc dari bore x stroke 72 x 61,1 mm. Diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 30 dk di putaran mesin 9.000 rpm dan torsi 24 Nm di 7.500 rpm.

Feeling performa yang dirasakan ketika mencoba New Duke 250 ini ternyata juga berbeda dengan Duke 250, penyaluran tenaga kini jadi lebih lembut.

Kesan torsi meledak-ledak ketika gas dibuka jadi berkurang. Bahkan di bawah 4.500 rpm ketika gas dientak jadi ada jeda.

Bisa jadi ini efek dari penerapan standar emisi Euro 4, sehingga performa sedikit tersunat. Sisi positifnya tentu jadi lebih ramah lingkungan. Selain itu, mudah ditaklukkan, aman buat yang masih pemula.

Oiya kendati di bawah terasa ada jeda, tapi respon mesin di putaran tengah ke atas tetap cepat. Dengan mudah menyentuh limiter di sekitar 10.500 rpm. Makanya buat wheelie pun tetap mudah!

Salim
Test Ride New KTM Duke 250

Koplingnya khas pakai slipper clucth, ditarik ringan banget dan saat engine brake roda belakang lebih halus.

Perpindahan giginya sedikit kasar, cukup sulit menerapkan teknik clucthless atau tanpa tarik kopling saat naik gigi di putaran bawah.

Untuk getaran mesin, tetap khas mesin 1 silinder berkapasitas besar, ada tapi sedikit yang terasa di seputaran tangki, tapi getarannya tergolong kecil dan cuma di putaran tertentu.

Nah demikian hasil dari first ride New KTM Duke 250 ini. Jika penasaran dengan top speed dan akselerasinya, apakah beda dengan Duke 250 lawas, tunggu ulasan test ride lanjutannya ya!

Data spesifikasi New KTM Duke 250:
Tipe mesin: 4 langkah 1 silinder DOHC 4 katup berpendingin cairan
Kapasitas: 248,8 cc
Bore x stroke: 72 x 61,1 mm
Tenaga maksimal: 30 dk @9.000 rpm
Torsi maksimal: 24 Nm @7.500 rpm
Sistem bahan bakar: injeksi
Transmisi: 6 speed
Tipe kopling: PASC™ anti-hopping clutch/ mechanically operated (Slipper Clutch)
P x L x T: 2.026 x 836 x 1.267 mm
Jarak terandah: 185 mm
Jarak sumbu roda: 1.357 mm
Tinggi jok: 830 mm
Bobot kering: 153 kg
Bobot basah: 161 kg
Kapasitas tangki: 13,5 liter
Suspensi depan: 43 mm WP suspension upside down
Suspensi belakang: WP monoshock
Ban depan: 110/70-R17
Ban belakang: 150/60-R17
Rem depan: cakram 300 mm kaliper 4 piston radial
Rem belakang: cakram 230 mm kaliper 1 piston