Jakarta - Anda pemilik Chevrolet Captiva atau Orlando? Nah, mudah-mudahan mobil Anda tidak termasuk yang transmisi otomatisnya bermasalah ya!
"Untuk Captiva facelift mulai tahun 2011-2013 dan Orlando 2012 transmisi otomatisnya sudah mulai banyak yang bermasalah," ujar Budi Cahyono dari bengkel spesialis Chevrolet Sala3 Motor di MGK Kemayoran, Jakpus.
Gejalanya bagaimana? "Waktu mobil jalan terasa tenaga ngedrop, mesin hidup tapi mobil enggak mau bergerak sama sekali," jelasnya.
"Kalau tahap awal mesin dimatikan sekitar 1 menit kemudian dihidupkan lagi mau jalan lagi, tapi enggak lama akan berulang lagi seperti itu," tukas pria yang sudah berpengalaman soal mobil Chevrolet selama 21 tahun ini.
Kalau sudah parah, walaupun sudah di-restart, mobil enggak mau jalan sama sekali lo!
"Sebaiknya begitu ada gejala seperti itu langsung bawa ke bengkel," bilangnya.
Apa sih yang rusak? "Dari semua Captiva dan Orlando yang saya perbaiki spring clutch-nya patah," tukas Budi. Waduh!
Penyebabnya bisa patah antara lain, menurut Budi, biasanya pemilik kerap telat mengganti oli matik secara rutin, "Harusnya setiap 20.000 km ganti oli matik rutin, lalu setiap 30.000 km kuras matik. Setidaknya umur pakai matiknya akan lebih panjang kalau ganti oli rutinnya tidak pernah telat," bilang pria 42 tahun ini.
Dari beberapa Captiva dan Orlando yang dikerjakan Budi rata-raya sudah menempuh jarak sampai dengan 70.000 km.
Biaya Servis Rutin Vs. Biaya Perbaikian Vs. Ganti Baru