Makan Waktu Lumayan, Rakit Motor MotoGP Dari Terurai Sampai Utuh Jadi

Joni Lono Mulia - Senin, 6 November 2017 | 11:40 WIB

Yamaha YZR-M1 dibangsung hingga siap dipakai paling cepat butuh waktu 3 jam (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Pentas MotoGP barang yang wajib adalah sepeda motornya, kira-kira berapa lama sih membangun sepeda motor MotoGP yang siap tempur?

Dari beberapa pengamatan dan juga informasi dari situs resmi MotoGP, www.motogp.com lama waktu satu tim membangun motor itu paling cepat 3 jam.

Akan tetapi, bila membangun motor MotoGP dari nol artinya semuanya komponennya terpisah.

BACA JUGA: Valentino Rossi Latihan Dirt Track, Gembleng Fisik Menghadapi MotoGP Valencia

"Waktunya bisa lebih lama lagi bisa sampai maksimum 6 jam," ujar Alex Briggs salah satu mekanik Valentino Rossi di tim Movistar Yamaha MotoGP.

Itu sebabnya, tim kontestan MotoGP biasanya sudah datang lebih awal dari jadwal balap yang ada.

Misalkan, kelas MotoGP sudah berlangsung sejak Jumat mulai dari sesi latihan bebas.

Tim sudah ada di lokasi sirkuit pada Rabu atau Selasa.

Maklum, membangun motor MotoGP itu paling cepat makan waktu 3 jam dan paling lama 6 jam.

Yamaha Motor Racing Srl
Kehadiran mekanik, teknisi data dan kepala kru penting bagi pembalap karena mereka menentukan motor MotoGP beroperasi atau tidaknya