Simak, Komparasi Dimensi Daihatsu All New Terios Vs Honda BR-V

Parwata - Kamis, 23 November 2017 | 21:20 WIB

All New Daihatsu Terios (Parwata - )

Otomotifnet.com - Kehadiran generasi terbaru dari Daihatsu Terios yaitu
All New Daihatsu Terios kini tampil jauh berbeda dari generasi sebelumnya.

Daihatsu sendiri menawarkan empat varian dalam penjualannya mulai dari tipe terendah hingga varian tertingginya.

Jika dibandingkan secara dimensi dari pesaing terdekatnya adalah Honda BR-V.

Secara segmen dan range harga memang dalam kelas yang sama.

(BACA JUGA: Rush Terios Meluncur Hanya Beda Jam, Bedanya Ada Di Sini.. )

Nah, ditilik dari spesifikasi, Honda BR-V masih lebih besar dibanding pendatang baru ini.

Namun soal ground clearance, SUV baru All New Daihatsu Terios ini unggul.

Jelasnya, berikut perbedaan dimensi antara All New Terios dengan BR-V Prestige:

Dimensi All New Terios (mm):

Panjang : 4.435 x 1.695 x 1.705

Jarak sumbu roda: 2.685

Jarak pijak depan/belakang: 1.445/1.460

Tinggi dari tanah : 220

Dimensi Honda BR-V (mm):

Panjang x lebar x tinggi : 4.456 x 1.735 x 1.666

Jarak sumbu roda: 2.662

Jarak pijak roda depan/ belakang: 1.500/1.500

Tinggi dari tanah: 210 mm