Otomotifnet.com - Seri terakhir Formula 1 musim 2017 berlangsung di sirkuit Yas Marina tanggal 26 November 2017 mulai 20.00 WIB.
Tidak terjadi duel sengit dalam perebutan podium.
Malah hasilnya mirip dengan sesi laufikasi GP Abu Dhabi, Sabtu (25/11/2017)
Persaingan ketat malah terjadi di baris tengah.
Valtteri Bottas yang start dari posisi terdepan berhasil menjadi juara balapan F1 putaran terakhir musim ini.
Sementara sang juara dunia, Lewis Hamilton berhasil membuntuti rekannya dengan berada di posisi ke-2.
Kemudian pembalap Ferrari Sebastian Vettel berada di posisi ke-3.
Kejadian besar praktis hanya terjadi antara Kimi Raikkonen dan Daniel Ricciardo.
Daniel Ricciardo yang mengalami masalah mobil harus keluar setelah mengalami kendala hidraulis pada mobilinya.
Posisi Daniel Ricciardo di balapan dan juga di klasemen akhir direbut oleh Kimi Raikkonen yang berada di posisi ke-4.
Balapan kali ini juga adalah yang terakhir bagi pembalap veteran Felipe Massa yang akhirnya finis di posisi ke-10.
Ini dia hasil lengkap F1 putaran terakhir di sirkuit Yas Marina Abu Dhabi, Uni Emirat Arab. (Otomotifnet.com)
HASIL LOMBA GP ABU DHABI
1. Valtteri Bottas Mercedes AMG Petronas Motorsport 1:34:14,063
2. Lewis Hamilton Mercedes AMG Petronas Motorsport +3,899
3. Sebastian Vettel Scuderia Ferrari +19,330
4. Kimi Raikkonen Scuderia Ferrari +45,386
5. Max Verstappen Red Bull Racing-TAG Heuer +45,269
6. Nico Hulkenberg Renault Sport F1 +1:25,713
7. Sergio Perez Sahara Force India-Mercedes +1:32,062
8. Esteban Ocon Sahara Force India-Mercedes +1:38,911
9. Fernando Alonso McLaren-Honda +1 lap
10. Felipe Massa Williams Martini Racing-Mercedes +1 lap
11. Romain Grosjean Haas-Ferrari +1 lap
12. Stoffel Vandoorne McLaren-Honda +1 lap
13. Kevin Magnussen Haas-Ferrari +1 lap
14. Pascal Wehrlein Sauber-Ferrari +1 lap
15. Brendon Hartley Scuderia Toro Rosso-Renault +1 lap
16. Pierre Gasly Scuderia Toro Rosso-Renault +1 lap
17. Marcus Ericsson Sauber-Ferrari +1 lap
18. Lance Stroll Williams Martini Racing-Mercedes +1 lap
19. Carlos Sainz, Jr. Renault Sport F1 DNF
20. Daniel Ricciardo Red Bull Racing-TAG Heuer DNF