Biarpun Kehujanan, Tetap Nasionalis Pakai Jas Hujan Ini

Taufan Rizaldy Putra - Selasa, 5 Desember 2017 | 17:25 WIB

Jas hujan batik bikin makin cinta negara (Taufan Rizaldy Putra - )

Otomotifnet.com - Musim hujan telah tiba. pengendara motor harus siap sedia perlengkapan satu ini.

Jas hujan saat ini tidak lagi minim pilihan, variannya kini semakin beragam.

Tidak hanya bentuk, material, dan warna, motif jas hujan pun unik-unik.

Seperti yang satu ini, motif yang benar-benar berciri khas Indonesia, yaitu jas hujan motif batik.

Jas hujan bermotif batik akhir-akhir ini banyak meramaikan jalanan ketika hujan tiba.

Motif batiknya yang beragam dan memiliki banyak pilihan warna, bisa membuat penggunanya jadi perhatian di jalanan.

(BACA JUGA: Gokil! Volkswagen GTI Rela Ditukar Sebungkus Saus Dari McDonald's)

Berikut beberapa jas hujan batik di beberapa situs belanja online,

1. JAS HUJAN MOTIF FULL BATIK

Sepintas mirip batik beneran. Eits, tapi jangan dipakai kondangan ya.

Jas hujan two pieces (jaket atas dan celana ini) dijual dengan harga Rp 125 ribu dan bisa didapat  di situs pusatgrosirjashujan.com.

LAZADA
jas hujan kece dengan desain modern

2. JAS HUJAN MOTIF BATIK BAHU

Nah, kalau jas hujan ini hanya di bagian bahu saya motif batiknya.

Jas hujan jaket-celana ini berbahan PVC Vinyl Medium dan dihargai Rp 88,9 ribu di situs Lazada.com

tokopedia
jas hujan menggemaskan dengan pilihan warna menarik

3. JAS HUJAN MOTIF BATIK MODERN

Kalau yang satu ini rasanya paling mirip baju kondangan ala batik modern.

Jas hujan jaket-celana berbahan PVC ini memiliki varian pilihan warna pink-marun dan coklat.

Jas hujan ini dihargai Rp 67,5 ribu di situs Tokopedia.

tokopedia
Unik, jas hujan batik coock untuk janjian bareng pacar!

4. JAS HUJAN MOTIF BATIK MODERN BERVARIASI

Jas hujan ini juga mirip batik modern, tapi pilihan warnanya lebih banyak, yakni biru muda, kuning dan merah.

Jas hujan yang berbahan PVC ini dihargai Rp 92,5 ribu di Tokopedia.