BT 90's: Punya Mobil Tahun '90-an, Ini Daftar Toko Yang Sedia Spare Part Mobil Kamu

Taufan Rizaldy Putra - Minggu, 18 Februari 2018 | 14:30 WIB

Mitsubishi Lancer Evolution RS II (Taufan Rizaldy Putra - )

Otomotifnet.com - Mobil-mobil tahun '90-an masih memiliki auranya tersendiri bagi pecinta otomotif di Indonesia.

Meski teknologi dan fitur di dalam mobil baru sudah semakin modern, mobil yang sudah mulai memasuki usia senja ini masih banyak ditemukan di jalanan.

Kini kendaraan tersebut sudah berusia lebih dari belasan tahun, bagaimana cara untuk menjaga kondisinya agar tetap bisa dinikmati seperti dulu?

Bagi yang sudah lama bergaul dengan mobil produk ‘90-an, pastinya hafal di mana mencari onderdilnya.

Nah, bagi yang belom mengetahui dan memiliki atau menginginkan mobil 90's impian, kini kami sajikan beberapa toko yang menjual onderdilnya.

(BACA JUGA: Keringet Dingin, Mobil Polisi Parkir Di Depan Rumah, Terjadi Hal Tak Terduga)

BMW

Untuk model Seri 3 seperti BMW E36 masih tersedia di toko-toko onderdil.

"Kita menyediakan parts E36, seperti onderdil fast moving, buat tune-up, kopling juga komponen untuk mesin dan lain-lain.

Semua barang aftermarket," ujar karyawan toko Alfa Omega di Jln. Sukarjo Wiryopranoto, Jakpus yang menjual onderdil BMW beberapa waktu lalu.

Sementara BMW 318 yang muncul di awal '90, dapat dijumpai di Pasar Mobil Kemayoran (PMK), Jakpus.

Seperti Anugrah Motor di Blok i No.12, 16, 17, yang khusus menjual parts BMW.

"Mulai sokbreker, cam, busi khusus, kabel gas, kampas rem dan sebagainya," kata Hendra, karyawan bagian spare part.

HONDA

Bagi anak-anak klub Honda Civic Indonesia (HCI), mereka punya tempat langganan, toko Bintang terang di Plaza Atrium, Senen, Jakpus atau toko Sinar Jaya di Pasar Cipete Kolong, Jln. RS Fatmawati, Jaksel.

"Kita usahakan cari spare partnya yang orisinal. Masih gampang kok carinya. Kalau ada yang susah didapat, biasanya kita pesan," sebut Donny, pemilik Ferio.

"Untuk Honda tahun '90-an seperti Grand, Ferio atau Genio, dari kecil sampai besar kita sedia," ujar Evie M, pemilik toko Budi Motor yang khusus berdagang suku cadang Honda di PMK No.S 009, Jakpus.

MITSUBISHI

Merek ini termasuk jawaranya mobil era '90-an.

Sebut saja Mitsubishi Eterna GTi, yang di zamannya menjadi andalan speedgoers jalanan untuk aksi adu nyali.

"Paling banyak stoknya buat Eterna DOHC," terang Nani, pemilik kios Istana Motor di Lt.5 Plaza Atrium, Senen.

Onderdil Lancer GTi juga terbilang masih aman. "Kalau kebetulan barang yang dicari enggak ada, saya bisa carikan ke distributornya," promosi Dudi beberapa waktu lalu dari Sentosa Motor di Sentra Onderdil BTC, Bintaro.

Soal harga suku cadang varian Mitsubishi tahun '90-an, terbilang relatif terjangkau pemiliknya.

MERCEDES-BENZ

Suku cadang fast maupun slow moving untuk varian Mercedes-Benz tahun '90-an, cukup banyak di pasaran.

Seperti di sentra onderdil Bintaro Trade Center (BTC), Bintaro Jaya, Tangerang.

Alux penggawang Mercy Motor di Lt. 2 Gd. BTC sector 7A, bilang kiosnya banyak menyimpan onderdil buat besutan Mercy era '90-an.