Honda Scoopy Ada Empat Generasi dengan Tiga Mesin, Ini Sejarahnya

Parwata - Senin, 26 Maret 2018 | 19:30 WIB

Honda Scoopy (2010-2013) (Parwata - )

Otomotifnet.com - Hingga 2017, sudah keluar 4 generasi Scoopy dan 3 mesin berbeda.

Mei 2010 menjadi masa hadirnya skutik retro modern dengan munculnya Honda Scoopy.

Kemunculannya menurut Honda, karena tak semua pengguna skutik penggemar kecepatan seperti ditawarkan BeAT. 

Melainkan ada yang lebih mementingkan fashion, maka muncullah Scoopy.

Semenjak itu, Scoopy sukses jadi penguasa di skutik retro modern bersaing dengan Yamaha Fino.
Hingga 2017, sudah keluar 4 generasi Scoopy dan 3 mesin berbeda.

Bagaimana perjalanannya dan seluk-beluknya?  (Tim OTOMOTIF)

Honda Scoopy (2010-2013)

Lahir dengan nuansa retro modern Honda Scoopy jadi skutik yang punya tampilan anti mainstream.

Bentuk bodinya serba membulat dengan lekukan yang halus. Lampu depannya berbentuk oval besar dengan lampu sein bundar yang terpisah, menambah kesan klasik, ditambah dengan setang telanjang.

Mesin berkapasitas 108,2 cc, SOHC berpendingin udara dengan perbandingan kompresi 9,2:1 masih karburator, persis Honda BeAT. Suspensi depan teleskopik dan belakang tunggal.

Bannya berukuran 80/9-14 dan 90/90-14. Rem depan cakram dan belakang teromol.

Salim/Otomotifnet
Honda Scoopy FI (2013–2015)