Empat Hal Ini, Pemicu Marc Marquez Jadi Sorotan Di MotoGP Argentina, Yang Keempat Paling Parah

Joni Lono Mulia - Senin, 9 April 2018 | 19:55 WIB

Sempat terjadi kontak antara Marc Marquez dan Valentino Rossi di MotoGP Argentina yang berujung munc (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Marc Marquez menjadi topic panas atas aksi membahayakannya di MotoGP Argentina, Senin dinihari (9/4/2018).

Performa Marc Marquez di putaran dua MotoGP di Argentina begitu argresif sampai mengakibatkan Valentino Rossi tersungkur.

Penampilan amat agresif ini disebabkan beberapa faktor.

Mau tahu apa saja penyebabnya, simak uraiannya berikut;

(BACA JUGA: Ngeri, Valentino Rossi Kasih Julukan Baru Buat Marquez, Parah Banget Nih)

Pertama, Marc Marquez salah memilih ban yang dipakai  saat raceday.

Hal itu membuat dia dan 22 pembalap lain kembali ke pit untuk melakukan pergantian ban dan seting motor.

Kedua, Marc Marquez mengalami mati mesin jelang start.

Alhasil, dia harus mendorong motor keluar barisan untuk menghidupkan motornya.

Insiden tersebut mendapat penalty dari race direction, yaitu ride through penalty yang membuatnya sempat memimpin lomba harus tercecer ke barisan belakang.