Jelasssss... Ini Penampakan Datsun GO CVT, Foto Luar Dalam Bebas Diumbar

Taufan Rizaldy Putra - Senin, 30 April 2018 | 18:43 WIB

Baru akan diperkenalkan bulan Mei, mobil ini sudah terlihat penampakannya. (Taufan Rizaldy Putra - )

Otomotifnet.com - Datsun GO CVT, varian terbaru dari anak perusahaan Nissan ini rencananya diperkenalkan pada awal bulan Mei.

Tapi siapa yang sangka, baru akhir bulan April, penampakan mobil tersebut sudah beredar di media sosial.

Tresna Rahadi Kusumadi, mengunggah sejumlah foto-foto Datsun GO CVT di Grup Facebook ‎Datsun Go+ Community Indonesia Lounge (DGCI Lounge).

Pada foto tersebut, terlihat emblem CVT yang tersemat di bagian belakang mobil.

(BACA JUGA: Bukan Civic Bukan Accord, Sedan Honda Ini Tetap Kelihatan Ganteng)

Facebook/Tresna Rahadi Kusumadi
Terlihat emblem CVT di belakang mobil tersebut

Memang transmisi yang diusung mobil ini adalah transmisi CVT (Continuosly Variable Transmission).

Selain transmisi baru, mobil ini juga menjadi lebih segar dengan facelift pada bagian bodi.

Bemper depan berubah meski masih mempertahankan grille besar khas Datsun.

Bagian bawah bemper tersebut kini menggunakan desain honeycomb menambahkan kesan sporty pada tampilan depan mobil.

Fog lamp bulat pun kini berganti dengan LED strip.

(BACA JUGA: Tragis, Suzuki Ignis Gosong Tak Tersisa, Dugaan Penyebabnya Enggak Masuk Akal)

Facebook/Tresna Rahadi Kusuma
Bagian depan mobil lebih sporty dengan honeycomb pattern dan add-on lip. Fog lamp pun berganti LED s

Kesan sporty dari bemper semakin terasa dengan add-on lip dengan desain sedikit agresif.

Bagian bemper belakang juga ikut berubah menjadi lebih sporty.

Bagian bawah bemper menggunakan diffuser, dan bagian sampingnya disematkan panel plastik yang menyerupai motif honeycomb. Hmmm.. Mirip desain tetangga nih.

Speedometer juga ikut berubah, tentu saja mobil ini sudah ada indikator posisi transmisinya.

Facebook/Tresna Rahadi Kusuma
Speedometer lebih sporty dengan cluster dial bermotif serat karbon.

Kesan sporty pun menular ke speedometer dengan cluster dial yang bermotif serat karbon.

Tertarik enggak nih sama Datsun GO CVT?