Kelihatannya Mempersulit Diri, Pemilik Mercedes-Benz 300TE Ini Akhirnya Bisa Nemu Pelek Bedug

Parwata - Minggu, 5 Agustus 2018 | 10:15 WIB

Mercedes-Benz 300TE 1990 Full Lorinser! (Parwata - )



Otomotifnet.com - Mercy Estate ini, mobil idaman Zevy Rizky Yusrahamdani buatan tahun 1990. 

Ia kesengsem mobil ini karena tampilannya yang keren.

Tapi, sepertinya itu belum cukup buat pria yang akrab disapa Bang Jep ini.

"Kalau dimodifikasi oleh tuner khusus Mercy, pasti lebih istimewa lagi kelihatannya," ujarnya.

Nah!

(BACA JUGA: Honda Siapkan Warna Baru Untuk Supra GTR 150, Keren Enggak Bro?)

Setelah melihat part-part buatan beberapa tuner Mercy, ia pun menjatuhkan pilihan ke tuner Lorinser.

Begitu disebut merek ini, Bang Jep kayak mempersulit diri.

"Saya tahu Lorinser lebih susah nyarinya. Memang modelnya keren banget menurut saya," bilang Bang Jep.

Ia pun mulai mencari body kit Lorinser orisinal khusus untuk 300TE ini.

(BACA JUGA: Kalau Mau Jadi Pelatih Balap Maverick Vinales, Ini Kriterianya)

Beruntung ia berhasil mendapatkan satu set body kit Lorinser, mulai dari bumper depan belakang, sideskirt, sampai emblem asli Lorinser.

Kyn/Otomotifnet
Roofrack dan bike rack sebagai aksesori pelengkap

"Semua dijamin orisinal dari Lorinser," bangganya.

Kemudian body kit tersebut pun dicat sesuai warna bodinya.

Kelar dengan urusan body kit, ia pun mencari pelek yang sesuai.

"Saya dapat Lorinser D93 19 inci, sesuai dengan tahun mobil ini lah," ujarnya.

Kyn/Otomotifnet
Pelek Lorinser D93 yang biasa disebut Lorinser 'bedug', keren!

Pelek ukuran 19x9 inci ini dibalut ban Achilles 225/35R19.

"Pelek ini suka disebut Lorinser 'bedug', mungkin karena bentuknya kaya bagian depan bedug yang bagian ditabuhnya," bilangnya lagi.

(BACA JUGA: Pemilik Honda City Ini Malah Bikin Aneka Lubang Di Body Kit Asli Mugen)

Terakhir, ia memasang tailpipe Lorinser orisinal yang juga legendaris di tahun '90-an dulu.

Kyn/Otomotifnet
Tailpipe Lorinser orisinal, langka loh!

"Nyari tailpipe ini juga lumayan susah sekarang. Untung masih bisa dapat nih," tutur pemukim di Bandung ini.

O ya, emblem orisinal Lorinser juga sudah terpasang di gril depan.

Sementara Untuk interior semua masih standar bawaan mobil, begitu juga denga suspensinya.

"Suspensinya sudah pakai sistem hidrolik aslinya," bangganya. Ini baru keren! (Kyn/Otomotifnet.com)

Kyn/Otomotifnet
Mobil langka harus pakai aksesori orisinal yang langka juga dong!

Data Modifikasi

Eksterior :
Body kit orisinal Lorinser, emblem orisinal Lorinser, tailpipe Lorinser, roofrack dan bike rack

Kaki-kaki :
Lorinser D93 19x9 inci, ban Achilles 225/35 R19

Plus : Semua part orisinal Lorinser
Minus: Interior masih standar