Lirik Lagi Kisah M. Fadli, Begini Alasan Kaki Kirinya Diamputasi

Parwata - Selasa, 14 Agustus 2018 | 12:30 WIB

M Fadli saat persiapan balapan sepeda Asia (Parwata - )

Otomotifnet.com - Bagi penggemar balap motor Tanah Air, nama Muhammad Fadli Immamudin sudah enggak asing lagi.

Dia pembalap motor serbabisa dan menjadi pembalap Supersport andalah Indonesia baik dia pentas nasional maupun internasional.

Minggu, 7 Juni 2015, adalah hari yang tak mungkin dilupakan oleh seorang Muhammad Fadli Immamudin.

Di hari itu, di seri ke-2 dalam ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2015 di sirkuit Sentul, Indonesia, Fadli mengalami insiden kecelakaan.

Bukan kecelakaan biasa, tapi kecelakaan yang mengubah seluruh hidupnya.

Usai melintasi garis finish sebagai pemenang, Fadli melambatkan motornya dan melakukan selebrasi di sisi trek yang dekat dengan tribun penonton.

(BACA JUGA: Ketakutan Dikejar Debt Collector, Pria Ini Buang Honda Vario ke Kali)