'Disembunyikan' Di Antara Model Lain, Toyota Avanza Tetap Dicari Banyak Orang

Joni Lono Mulia - Rabu, 15 Agustus 2018 | 18:10 WIB

Avanza seperti 'disembunyikan' di belakang booth display Toyota (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) di pameran otomotif GIIAS 2018 tidak memperkenalkn produk terbarunya, ternyata berhasil mengumpulkan angka penjualan yang amat bagus.

Sebagaimana diungkapkan Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT TAM, yang mampu menjajakan 6.022 unit Toyota di pameran otomotif yang berlangsung 11 hari tersebut.

Dari sekian banyak model yang ditawarkan di GIIAS 2018 lalu.

Model MPV menjadi yang terbesar dari seluruh penjualan Toyota.

(BACA JUGA: Terbongkar, Ini Penjelasan Kode Huruf R Dan X Di Honda CRF Series)

"Meskipun Toyota tidak menargetkan angka penjualan sepanjang GIIAS 2018 berlangsung, namun apresiasi pengunjung terhadap produk-produk Toyota cukup positif," kata Suryo.

"Kontribusi terbesar berasal dari segmen kendaraan keluarga MPV yang mencapai 3.662 unit atau lebih dari 61% dari total SPK," lanjutnya dalam siaran pers (15/8/2018).

Yang mengejutkan adalah dari total keseluruhan penjualan, ternyata Avanza masih jadi mayoritas pilihan konsumen dengan total sebanyak 1.105 unit atau sekitar 18,3 persen.

(BACA JUGA: Ternyata, Duel Lorenzo-Marquez Di Lap Akhir MotoGP Austria Bukan Pertama Kali)