Nah, untuk mengganti warna lampunya cukup hidup-matikan lampunya, nanti akan berubah dari putih (Gbr.1), kuning (Gbr.2) dan warm white (Gbr.3).
Pemasangannya plek masuk dengan batok bawaan PCX. Namun, harus dilakukan penyesuaian, oleh karena itu harus dikerjakan di Kedai Riders.
(BACA JUGA: Di Balik Teknologi Canggih Honda PCX Hybrid, Harga Baterainya Tembus Rp 9-10 Juta! )
Nah, cara pasangnya pertama-tama copot batok lampu, setelah terlebih dahulu membuka seluruh bodi depan.
Kemudian batok dibongkar dan copot lampu beserta dudukannya. Lantas, Yoyo dan timnya akan membuat mal yang mengikuti bentuk dudukan lampu standar.
Selanjutnya, lampu LED 3 in 1 ini dirangkai pada dudukannya yang terbuat dari aluminium (Gbr.4). Bikinnya dua untuk kanan dan kiri.