Sedangkan di Vietnam harga Honda CRF150L ini diperkirakan bisa menembus lebih dari 70 juta Dong Vietnam.
Banderol itu bila dikonversi ke mata uang Rupiah, setara dengan Rp 43,84 juta.
Sebenarnya dengan banderol harga segitu bisa dikatakan wajar untuk pasar Vietnam.
(BACA JUGA: Tengok Lagi, Kesialan Marquez MotoGP Tahun Lalu, Motornya Jebol Di Silverstone)
Pasalnya Honda CRF150L ini memang diimpor utuh dari Indonesia, sehingga besar kemungkinan motor jadi kena biaya pajak yang cukup tinggi.
Harap dicatat, itu baru perkiraannya karena bisa saja harganya lebih tinggi lagi, bahkan bisa saja menyentuh 80 juta Dong Vietnam.
Soalnya kalau mau dibandingkan, harga KLX series di Vietnam sudah menyentuh 79 Dong Vietnam atau setara Rp 49,423 juta.
(BACA JUGA: Gak Lama Lagi Kawasaki Ninja ZX-6R Model 2019 Meluncur, Powernya Kalah Dari Model Sebelumnya)