Selain ringan, tangki aluminium juga dikenal tangguh menahan karat.
Yang terakhir adalah tangki berbahan plastik.
"Kalau yang plastik bisa ditemui di Ducati Multistrada dan Ducati Monster 795 dan masih banyak lagi," ujar Rahadi Wibowo.
"Kalau yang tangki plastik yang ada di Ducati itu bikinan Acerbis. Bahannya dari plastik jenis Akrilonitril butadiena stiren (ABS)," sahut pria ramah senyum ini.
(BACA JUGA: Jenis-jenis Cover Mobil, Bikin Cat Aman dari Cuaca)
Kemudian yang menjadi pertanyaan apakah tangki plastik Ducati aman?
"Aman soalnya masih ada rangka dan juga untuk sisi yang terpapar panas mesin ada lapisan pelindungnya lagi. Semacam aluminium foil" pungkasnya.
Yup, Acerbis yang kita kenal sebagai produsen handguard juga memproduksi tangki bahan bakar.
Sudah sejak lama Ducati menggunakan tangki plastik besutan Acerbis.
Menurut webisite Ducati, Acerbis sendiri sudah membuat tangki plastik sejak tahun 2005.
Selain Ducati, Acerbis juga menyuplai tangki plastik untuk KTM dan aftermarket untuk motor penggaruk tanah.