Dahi Valentino Rossi Mengkerut, Bingung, Honda Enggak Mau Kasih Motor

Panji Nugraha - Senin, 28 Januari 2019 | 21:30 WIB

Valentino Rossi. (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Sebagai motor kenangan, Valentino Rossi memang menyimpan motor yang menemaninya meraih juara di ajang MotoGP.

Bahkan saking sayangnya, Rossi menyimpan YZR-M1 sebagai hiasan di kamar tidurnya.

Namun, ternyata enggak semua motor yang dipakai di MotoGP bisa dimiliki oleh The Doctor.

Motor yang tidak bisa dimiliki olehnya, adalah pacuan yang digunakan saat dirinya bergabung dengan tim Honda, yang menggantarkan dirinya juara dunia MotoGP beberapa kali.

(Baca Juga : Fakta-Fakta Kecelakaan Maut Bus Bima Suci di Cipularang, Atap Sampai Terlepas)

Seperti kita diketahui, Valentino Rossi telah memenangkan 3 gelar bersama Honda (2001, 2002, dan 2003) sebelum akhirnya pindah ke Yamaha.

Padahal, Rossi sudah meminta motor NSR500 dan RC211V yang membuatnya juara agar disimpan oleh pihak Honda.

"Orang Jepang biasanya menyimpan motornya sementara yang lain membuangnya," kata Rossi dikutip dari Tuttomotoriweb.com.

motorcyclenews.com
Valentino Rossi di atas RC211V Repsol Honda

"Aku sudah minta Honda memberikan motor itu, tapi mungkin mereka sudah tidak tahu di mana motor itu disimpan," kata Rossi.

Sebenarnya aneh jika Honda tidak menyimpan motor lama yang cukup bersejarah.

Tengok saja pada launching tim Repsol Honda beberapa waktu lalu.

Motor NSR500 Alex Criville yang membuatnya juara di 1999 dan NSR500 milik Mick Doohan yang juara terakhir di 1998 masih ada.

(Baca Juga : Toyota Alphard Jadi Mobil Towing, Kawasaki H2 Huni Kabin, Sultan Mah Bebas!)

Motor kedua legenda menemani RC213V baru milik Marc Marquez dan Jorge Lorenzo.

Jadi aneh jika Honda tidak mempunyai motor Rossi.

Tapi wajar saja jika Honda enggan kasih motornya ke The Doctor.

Hubungan dengan Honda tidak bagus sebelum akhirnya Rossi memilih hengkang ke Yamaha.

"Aku punya semua motor yang mengantarkanku juara dunia, kecuali Honda. Bahkan Yamaha aku punya semuanya," sambungnya.