Tegang! Ditantang Duel Pemilik Suzuki Splash di Bekasi, Petugas Dishub Buka Seragam

Irsyaad Wijaya - Selasa, 5 Februari 2019 | 13:30 WIB

Video petugas Dishub ditantang duel pengemudi Suzuki Splash (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Media sosial tengah ramai dengan video pengemudi Suzuki Splash yang bersitegang dengan petugas Dishub.

Dalam video nampak, pengemudi berbaju putih beradu argumen dengan petugas Dishub yang menegur soal parkir mobilnya.

Disebutkan petugas Dishub menegur karena Suzuki Splash putih bernopol B 1023 UYK parkir di lokasi yang tak seharusnya.

Yakni parkir di sisi jalan Rawa Tembaga, kota Bekasi, Jabar.

(Baca Juga : Tukang Parkir Tebas Spion Sampai Patah, Petugas Dishub Kocar-Kacir )

Tampak pria baju putih tersebut turun dari pagar dan menghampiri petugas Dishub.

"Kau yang bagus ngomongnya," kata pria tersebut.

"Bentak-bentak kenapa? Aku bentak kamu ngapain? Aku bentak apa?" jawab petugas dishub.

Pria berbaju putih tersebut kemudian menantang petugas dishub dan memintanya membuka seragam.

(Baca Juga : Tolak Diderek, Pria Ini Memaksa Masuk ke Mobil, Petugas Dishub Enggak Peduli)

"Buka pakaian dinas kau. Berantem kita," seru pria tersebut.

Petugas Dishub itu kemudian membuka seragam dan melempar ke arah temannya.

"Ayo!"serunya ke pria berbaju putih.

"Ini?" sahut pria tersebut.

"Ayo udah tonjok. Saya bentak apaan saya!" serunya.

Seorang petugas Dishub yang lain mencoba untuk melerai, namun tidak diperdulikan.

Lantas pengemudi mobil mendekati mobilnya dan nampak segera memindahkannya.

Tengok videonya di bawah ini dari akun Instagram @bekasi.terkini:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Penertiban parkir liar di sekitar Pemkot Bekasi oleh Petugas Dishub. - Salah satu tamu Pemkot Bekasi yang kedapatan parkir di lokasi yang tidak diperbolehkan, saat ditegur petugas @dishubbekasikota si bapak malah marah & menantang petugas..? - Untuk update info terkini di Bekasi..? - Follow @bekasi.terkini Follow @bekasi.terkini Follow @bekasi.terkini nanti di follow back???? - Bekasi terkini, penyampai aspirasi warga Bekasi! - Source: @radiodakta - #bekasiterkini #bekasi #bekasiinfo #infobekasi #bekasihits

A post shared by Bekasi Terkini (@bekasi.terkini) on