Otomotifnet.com - Presiden Joko Widodo akhirnya menjajal Honda RC213V dengan mesin 1.000 cc.
Hal itu dilakukan usai Jokowi bertemu dengan Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna, pemegang lisensi MotoGP, di Istana Bogor (11/3/2019).
Jokowi mengundang Carmelo ke Istana untuk membicarakan mengenai kesiapan Indonesia menjadi tuan rumah MotoGP tahun 2021 di Mandalika.
Turut hadir pimpinan Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) dan beberapa pebalap MotoGP.
(Baca Juga : Ruas Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Diresmikan Jokowi, Patahkan Gelar Cipali)
Usai berdialog, Jokowi dan para tamunya keluar dari Istana Bogor. Di sana sudah disiapkan tiga buah motor balap.
Jokowi memilih motor berwarna hitam dengan kapasitas 1.000 cc.
Awalnya ia hanya melihat-lihat motor itu sambil mendengar penjelasan dari Carmelo dan para petinggi ITDC.
Tak lama kemudian wartawan meminta Jokowi untuk menunggangi motor tersebut.
(Baca Juga : Presiden Jokowi Curhat Di Dalam Toyota Alphard, Terungkap Kebiasaannya Saat Di Mobil)
Kepala Negara awalnya menolak.
"1.000 cc ini, ngeri," kata Jokowi menjawab permintaan wartawan.
Akhirnya wartawan pun hanya meminta Jokowi untuk menaiki motor tersebut.
Kali ini Jokowi setuju dan langsung duduk di atas motor.
"Bagusan motor saya," seloroh Jokowi.
Usai menjajal motor, Jokowi meladeni permintaan wartawan untuk wawancara.
Ia memastikan bahwa Indonesia siap menjadi tuan rumah MotoGP 2021.
Artikel serupa telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jokowi Jajal Motor Balap 1000 CC di Istana Bogor"