Otomotifnet.com - Yamaha R3 beberapa waktu lalu kena recall di Amerika, yang dilakukan oleh Lembaga keselamatan jalan raya di Amerika Serikat, The National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA).
Seperti yang dipaparkan oleh RideApart.com, Yamaha R3 direcal karena terjadi masalah di tuas rem.
Sebanyak 198 unit Yamaha R3 kena recall, dengan tanggal produksi 6 Februari hingga 6 Maret 2019.
(Baca Juga : Honda PCX 150 Bekasnya Lebih Mahal Dibanding NMAX, Ini Alasannya)
Dikhawatirkan, masalah tuas rem Yamaha R3 di Amerika juga berdampak pada R25 yang dipasarkan di Indonesia.
Sebagai informasi, Yamaha R25 dan Yamaha R3 merupakan satu basis yang keduanya diproduksi di Indonesia.
Hanya saja, R3 memang difokuskan untuk pasar ekspor dan tidak dipasarkan di Tanah Air.
Antonius Widiantoro, Manager Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), mengkonfirmasi bahwa R3 yang dipasarkan di Amerika adalah buatan Indonesia.
(Baca Juga : Minta Kawasaki Ninja Sehabis Mengahamili Anak Orang, Pria Ini Akhirnya Dilaporkan Polisi)
Ia juga menjelaskan, masalah tuas rem yang dialami R3 di Amerika, hingga kini belum ditemukan di R25.
"Kondisi tersebut hanya untuk pasar ekspor. Sedangkan domestik sejauh ini belum ada masalah," ucap Anton (14/5/2019).
Saat ditanya apakah pihak YIMM telah memeriksa masalah tersebut pada unit Yamaha R25, Anton enggan untuk menjawab.
"Hanya itu yang bisa saya infokan mas," tutupnya.
(Baca Juga : Toyota Avanza Hajar Pembatas Jalan, Air Bag Ngembang, Tie Rod Putus
Untuk diketahui, tuas rem Yamaha R3 yang bermasalah dapat diidentifikasi dengan kode "K3 9A 16" dan K4 9A 16".
Pihak Yamaha di Amerika akan mulai memproses penarikan pada 16 dan 17 Mei 2019.
Nantinya, semua proses penggantian komponen tidak dikenakan biaya sepeser pun.