Toyota Corolla Sisa Rangka di Pinggir Jalan, Sekejap Dikepung Api, Diduga Korsleting

Ignatius Ferdian - Senin, 3 Juni 2019 | 15:00 WIB

Toyota Corolla hangus dilalap api, diduga kebakaran berasal dari korsleting (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sebuah Toyota Corolla sisa rangka setelah hangus dilalap api di pinggir jalan.

Mulai dari bodi luar, pelek, jok, hingga bagian mesin semuanya hangus.

Dilansir dari Facebook Patroli Jalan Raya Polda Jatim peristiwa ini terjadi di KM 712.600 jalur B Tol Surabaya - Mojokerto, Jawa Timur (2/6/2019).

Kebakaran yang dialami Toyota Corolla bernopol W 489 XT ini, diduga terjadi akibat korsleting pengapian pada kendaraan.

(Baca Juga: Toyota Starlet Berakhir di Parit, Diduga Pengemudi Ngantuk, Ayah Dan Anak Tewas)

Kasat PJR Polda Jatim AKBP Bambang Sukmo Wibowo mengatakan, terbakarnya mobil jenis sedan ini, berawal ketika mobil melaju dari Surabaya menuju arah Kediri, tiba-tiba mogok.

"Mobil ini sendiri melaju dengan perkiraan kecepatan 80 Km/jam. Mobil mogok di KM 729," kata Bambang.

Pada saat bersamaan, unit patroli JSM yang sedang melintas disekitar lokasi membantu menderek menuju Rest Area 726 / jalur B.

Selanjutnya oleh pemilik, mobil diperbaiki sendiri. Mobil kemudian kembali bisa jalan, dan pengemudi melanjutkan perjalanan.

(Baca Juga: Suzuki Futura Dijegal Toyota Nav1, Keluar Garis Saat Nikung, Pengemudi Tegak Berdiri)