Otomotifnet.com - Edisi spesial dari Yamaha R6 resmi dirilis oleh Yamaha.
Motor ini diberi nama Yamaha R6 20th Annversary Edition.
Perbedaan pada versi ini dibanding versi standar yakni pada grafis di sekujur bodinya.
Untuk versi ini bodi Yamaha R6 dilabur dengan paduan warna merah, putih, dan hitam.
(Baca Juga: Yamaha Lexi Kalah Banyak Lawan Peugeot Pulsion 125, Kalau Dijual di Indonesia)
Warna ini adalah warna yang juga pernah dipakai di Yamaha R6 generasi pertama yang dirilis 20 tahun lalu, tepatnya pada 1999.
Enggak hanya dipakai R6, warna ini juga pernah dipakai Yamaha R1 di tahun 1998, jadi ya emang warna ini lumayan klasik.
Di R6 20th Anniversarry Edition ini Yamaha memang hanya memberikan warna spesial saja.
Selain itu enggak ada ubahan apa pun baik pada mesin maupun fitur yang dibawa R6.
YZF-Rミーティングで初公開されたYZF-R6の20周年記念カラー。アンベールの瞬間がコチラ。#yzfrミーティング #yzfr6 pic.twitter.com/kt0wqnne9i
— webオートバイ (@webautoby) June 8, 2019
(Baca Juga: Yamaha New R25 Jepang Punya Aksesori Resmi, Beda Dari Indonesia)