KTM Duke 250 Tangki Jadi Membulat, Kaki-Kaki Ditempeli Ban Tahu, Kesan Sangar Didapat

Panji Nugraha - Kamis, 21 November 2019 | 14:25 WIB

KTM Duke 250 Tangki Jadi Membulat, Kaki-Kaki Ditempeli Ban Tahu, Kesan Sangar Didapat (Panji Nugraha - )

Kaki-kaki juga tidak diubah, Atenx cuma memasang ban Shinko E-805 berkontur kasar.

Setelahnya semua rapi, bodi dan sasis beserta mesin dicat ulang.

Warna didominasi oranye dengan garis hitam memanjang di tengah tangki.

Kemudian ditambahkan emboss logo KTM di tangki.

Rangga
Jok dengan subframe custom model knock down, tanpa potong rangka asli dan bisa dikembalikan ke lagi standar

(Baca Juga: KTM 390 Adventure Bakal Masuk Indonesia, Harga Enggak Jauh Dari Duke 390)

Atenk yang ngepos di Jl. Cempaka 1 no.2, Rengas, Ciputat Timur, Tangerang Selatan ini menyebut ada sedikit kesulitan pada bagian kelistrikan.

Yaitu menyembunyikan kabel-kabel agar tak kelihatan.

Solusinya dibuatkan cover di kolong untuk menyimpan aki dan komponen kelistrikan lain.

Mesin masih standar, Atenx hanya menambahkan knalpot full system lansiran Katros Muffler agar suara segarang tampangnya.

Rangga
Knalpot menggunakan Katros Muffler stainless steel