Royal Enfield Interceptor 650 Tiarap, Bergaya Ala Bagger, Bodi Gendutan

Ignatius Ferdian - Jumat, 17 Januari 2020 | 09:00 WIB

Modifikasi Royl Enfiled bergaya bagger (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Bukan Harley-Davidson motor ini juga bisa dirombak bergaya bagger.

Dengan ukuran ban depan yang besar juga di bagian belakang terlihat seperti menggunakan gaun.

Motor garapan TNT Motorcycles yang diberi nama 'Neelkantha' berikut ini.

Kalau kebanyakan motor bergaya bagger digarap menggunakan basis Harley-Davidson, TNT Motorcycles memilih memakai Royal Enfield Interceptor 650.

(Baca Juga: Royal Enfield Himalayan Diberi Nama .02View, Bentuk Mengotak, Garapan Arsitek)

TNT Motorcycles
Pelek depannya berdiameter 23 inci

Motor ini digarap selama tiga bulan dan ubahan pertama yang dilakukan adalah memasang pelek depan berdiameter 23 inci.

Kemudian Pelek jumbo ini dibalut ban Avon dan terpasang pada garpu aluminium bermodel girder.

Selanjutnya, dipasang pula fairing Harley-Davidson CVO dengan headlamp berbentuk kotak untuk menguatkan kesan bagger.

Mundur sedikit, tampak kalau tangki bawaan Interceptor 650 masih dipertahankan, tapi mendapat modifikasi kecil berupa knee pads.

(Baca Juga: Royal Enfield Mirip Trail Klasik, Kaki-kaki Modern, Siap Gerus Tanah)

TNT Motorcycles
dua pannier besar dan sepatbor panjang khas bagger

Pada bagian downtube rangka terdapat bodi atau cover yang berfungsi sebagai sepatbor dan memberikan kesan kekar.

Untuk bodi belakang jelas mendapat ubahan total berupa pannier box atau side box berukuran besar dan memanjang ke belakang.

Begitu pula dengan sepatbor belakang yang dibuat mengikuti bentuk pannier-nya.

Beberapa detail kecil juga tak lupa diurus oleh TNT Motorcycles seperti, footstep depan-belakang hingga side cover.

Terakhir sebagai sentuhan akhir, kelir biru dengan aksen krom dibubuhkan pada bodi-bodinya.

TNT Motorcycles
Royal Enfield Interceptor 650 bergaya bagger