Otomotifnet.com - Toyota All New Rush baru diluncurkan ke Indonesia pada akhir 2017.
Desainnya berubah total dari sebelumnya yang kental DNA SUV kini lebih mirip Low MPV yang dibikin jinjit.
Seperti ban serep model 'konde' yang menempel di pintu belakang sudah hilang dan pindah ke kolong belakang.
Serta dimensi dari All New Rush dibuat lebih panjang 230 mm dari model lamanya.
(Baca Juga: Toyota Rush 'Konde' Seken, Harga Makin Murah, Dijual Mulai Rp 137 Jutaan)
Kini dimensi All New Rush menjadi 4.435 mm yang muat untuk tujuh penumpang.
Mesinnya berkode 2NR-VE 4-silinder inline, 16 valve, DOHC Dual VVT-I berkapasitas 1.500 cc.
Bicara harga, untuk saat ini yang dikutip dari laman resmi PT Toyota Astra Motor, tipe terendah 1.5 G M/T dibanderol Rp 251,650 juta on the road Jakarta.
Sementara di atasnya, 1.5 G A/T dijual Rp 261,650 juta on the road Jakarta.
Lalu tipe di atasnya lagi, 1.5 S M/T TRD ditawarkan oleh Toyota Rp 263,050 juta on the road Jakarta.
Untuk tipe tertingginya yakni 1.5 S A/T TRD dihargai Rp 273,050 juta on the road Jakarta.
Jika dana kurang untuk menebus versi baru, coba bergeser ke versi bekasnya, terutama yang berusia 3 tahun pakai.
Seperti yang ada dealer mobil bekas, Kurnia Motor di Jl Raya Daan Mogot, KM 10, Jakarta Barat.
(Baca Juga: Toyota All New Rush Dihantam Diskon, Tipe Tertinggi Jadi Rp 248 Jutaan)
"Toyota Rush tipe S A/T TRD bekas, saya jual Rp 235.050.000 juta tahun 2018," ucap Wawan Kurnia, pemilik Kurnia Motor, (30/1/20).
Artinya ada selisih Rp 38 juta dengan versi barunya.