Innova Reborn Terkelupas, Moncong Tersedak Vario, Truk Biang Keladi

Panji Nugraha - Minggu, 10 Mei 2020 | 16:00 WIB

Innova Reborn Terkelupas, Moncong Tersedak Vario, Diserempet Truk Sundul Nissan March (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Tabrakan beruntun melibatkan empat kendaraan sekaligus, mulai Kijang Innova Reborn, Nissan March, Honda Vario dan Truk terjadi di depan Omah Batik Laweyan, Jalan Radjiman, Solo, Jateng (9/5/2020) pukul 13.00 WIB.

Toyota Kijang Innova Reborn kaca belakang pecah dan body bagian kanan terkelupas, mulai dari belakang hingga ke tengah.

Di bagian moncong Innova Reborn ini, tersendak Honda Vario 125 Techno yang kondisinya lumayan parah.

Di sekitar Innova Reborn dan Honda Vario ini, terdapat truk dengan kondisi moncong ringsek bagian depan dan Nissan March yang bagian belakannya ambles.

Baca Juga: Innova Reborn Q AT Diesel, Varian Kijang Innova Yang Pendek Umur

solo.tribunnews.com
Kijang Innova ringsek karena tabrakan beruntun yang melibatkan tiga mobil dan satu motor terjadi di depan Omah Batik Laweyan, Jalan Radjiman, Solo, Sabtu (9/5/2020) pukul 13.00 WIB.

Saksi Mata di lapangan Wahyanto selaku penjaga Omah Batik Laweyan mengatakan, saat itu ada mobil Kijang Innova berwarna hitam sedang parkir di depan tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengambil uang di atm yang berada di area tersebut.

Tiba-tiba dari arah timur ada mobil truk yang melaju kencang dan menabrak mobil Kijang Innova Reborn yang parkir.

"Dari timur truk melaju kencang sekali," ujar Wahyanto saat dikutip dari TribunSolo.com pada Sabtu (9/5/2020).

Setelah menabrak Kijang Innova hitam, mobil truk juga menabrak motor yang saat itu ada di depannya.