All New Audi Q3 Meluncur di Indonesia, Harga Rp 700 Jutaan, Mesin Turbo

Muhammad Ermiel Zulfikar,Irsyaad Wijaya - Rabu, 13 Mei 2020 | 17:45 WIB

All New Audi Q3 2020 (Muhammad Ermiel Zulfikar,Irsyaad Wijaya - )

Semua fungsinya dapat dikendalikan lewat perintah suara yang dapat dioperasikan pengemudi melalui tombol multifungsi di lingkar kemudi.

Selain itu, disematkan juga head unit layar sentuh berukuran 10,1 inci di bagian tengah dashboard yang dikombinasikan dengan Audi Sound System.

Audi
All New Audi Q3

Bodi yang membesar turut berdampak pada kapasitas bagasinya yang meningkat 530 liter hingga menjadi 1.525 liter.

Lantai bagasinya memiliki tiga tingkatan, yang memungkinkan untuk menyimpan rak barang di bagian bawah lantai jika tidak diperlukan.

Baca Juga: Audi Quattro 1985 S1 Difoto Aksi Ala Reli Grup B, Modal Mainan Lego

Menariknya lagi, pintu bagasinya juga dibuat elektrik yang dapat dibuka ataupun ditutup melalui gerakan kaki secara otomatis.

Sedangkan untuk dapur pacunya, generasi kedua dari Audi Q3 ini menggunakan mesin TFSI 4-silinder berkapasitas 1.400 cc dengan turbocharger yang disalurkan ke sistem penggerak depan (FWD) melalui transmisi S Tronic 6-percepatan.

Audi
All New Audi Q3 2020

Tenaga maksimum yang dihasilkan mencapai 150 dk pada 5.000–6.000 rpm dan torsi puncak 250 Nm pada 1.500–3.500 rpm.

Hasilnya, Compact SUV ini mampu berakselarasi dari nol hingga 100 km/jam dalam waktu 9,2 detik dengan kecepatan puncak 204 km/jam.