Auto2000 Buka Bengkel Siaga, Operasional Dibatasi, Konsumen Wajib Daftar

Toncil - Kamis, 21 Mei 2020 | 21:21 WIB

Auto2000 siapkan bengkel siaga. (Toncil - )

Otomotifnet.com – Bengkal siaga, apa yang terbersit dengan sebutan itu? Jelas bengkel milik APM yang disiapkan untuk menemani pemudik selama perjalanan pulang kampung atau mudik.

Eits, tapi saat ini pemerintah sudah melarang masyarakat untuk melakukan perjalanan tersebut. Tahan dulu, Lebaran jangan mudik, di rumah saja.

Jadi, usah berharap menemukan bengkel siaga di pinggir jalan.

Meski demikian, pihak Toyota, lewat Auto2000 tetap membuat program ‘Bengkel Siaga Toyota’ untuk masa libur Lebaran yang sebentar lagi tiba.

Baca Juga: Avanza, Innova Hingga Fortuner Kredit di Mei 2020, Bayar Cicilan Cuma Setengah

Sehingga, kebutuhan konsumen untuk melakukan perawatan berkala dan perbaikan dapat tetap berjalan.

Program ini, masa pemberlakukannya mengikuti aturan pemerintah tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Pembagiannya, berdasar wilayah yang terkena PSBB dan tidak kena PSBB.

Untuk wilayah yang terkena PSBB, bengkel Auto2000 hanya buka pada tanggal 22, 23 dan 26 Mei saja.

Tak perlu khawatir, karena walaupun buka sudah mendapat izin dari pihak berwenang.

Sementara itu, untuk wilayah-wilayah yang tidak ada pengaturan PSBB, periodenya 21-26 Mei, dengan jam operasional 09.00-15.00, sesuai waktu setempat.

Tertarik? Jangan langsung datang. Karena konsumen harus melakukan booking service terlebih dahulu.

Sebab operasional bengkel hanya dengan personil terbatas saja.

Baca Juga: Fortuner Hingga Kijang Innova VIN 2018 Diskon, Bisa Dibeli Online di Auto2000 Digiroom

Pemesanan bisa dilakukan melalui Auto2000 Digiroom, aplikasi Auto2000 Mobile atau kontak call center di 1-500-898.

Selain itu, layanan THS-Auto2000 Home Service juga tetap berjalan bagi yang tidak ingin  keluar rumah.

 “Auto2000 memahami keprihatinan konsumen semua terhadap pandemi yang terjadi saat ini. Auto2000 tetap siap melayani dan memberikan  bonus gratis 50 item pengecekan unttuk yang memesan layanan THS - Auto2000 Home Service via website Auto2000,"

"Segera manfaatkan kesempatan ini dengan mengakses website Auto2000.co.id untuk memperoleh kemudahan perawatan mobil Toyota,” terang Ricky Martawijaya, Aftersales Division Head Auto2000.