Otomotifnet.com - Rencana tersembunyi Jorge Lorenzo perlahan mulai disadari beberapa pihak terkait kembalinya ke MotoGP meski hanya sebagai test rider Yamaha.
Padahal baru akhir musim 2019 Lorenzo memutuskan pensiun, namun mendadak pada awal 2020 Ia rela kembali ke MotoGP sebagai test rider.
Mengenai gelagat tersebut, diduga pembalap asal spanyol itu ingin kembali membalap dan tengah mencari motor yang tepat.
Sejatinya, juara dunia MotoGP tiga kali ini akan balapan di beberapa event MotoGP 2020 sebagai pembalap wild card, namun batal terlaksana.
Baca Juga: Jorge Lorenzo Ketahuan, Gelagat Tercium Yamaha, Disarankan Pindah Ducati
Kini muncul kabar, Jorge Lorenzo akan kembali memperkuat tim Ducati meskipun nantinya akan dibayar dengan gaji yang kecil.
Dilansir dari marca.com, hal itu awalnya diungkapkan Alberto Vergani, perwakilan dari Danilo Petrucci.
Ia menduga ketertarikan Ducati dengan kembalinya Jorge Lorenzo jika Dovizioso tidak memperbarui kontraknya.
Berbagai media Italia, seperti Sky MotoGP memastikan bahwa Jorge Lorenzo ingin kembali ke Ducati sebagai pembalapnya tahun depan.
Hal ini berhubungan dengan belum diperpanjangnya kontrak Andrea Dovizioso yang masih negosiasi karena bayarannya akan dikurangi.
Seperti diketahui, berkurangnya jumlah balapan akibat pandemi virus Corona atau Covid-19, terjadi krisis ekonomi yang dialami semua tim balap.
Nah, menurut Sky Italia, Jorge Lorenzo akan bersedia menerima gaji yang cukup rendah.
Dia akan bekerja sama dengan Jack Miller yang menggantikan posisi Danilo Petrucci, yang juga memiliki gaji rendah.
Jadi tunggu saja, apakah benar Lorenzo akan ke Ducati setelah gagal menjadi wild card Yamaha di musim 2020 ini.