Kemudian, copot kaliper satu piston dari dudukannya.
Selanjutnya pasang braket kaliper di sok depan menggunakan baut drat kasar ukuran 17, dipasangnya dari arah dalam (Gbr.3).
“Dipasang dari dalam karena posisi buat drat di luar, posisi seperti ini di NMAX lebih kuat kalau ganti disc lebar," ujar Jajang, mekanik Ihsan Motoshop yang membantu proses pemasangan.
Karena ukuran baut lebih panjang, sisanya dapat dipotong atau sekalian pasang mur untuk memperkuat.
Langkah berikutnya pasang kaliper ke braket menggunakan baut drat halus ukuran 14 (Gbr.4).
Baut standar tidak bisa dipakai lagi karena terlalu pendek.
Tidak usah dikencangkan dulu karena akan mempermudah memasang roda dengan cakram baru.
Pindah ke roda, lepas tiga baut pemegang disc pakai kunci L6.