Ia memastikan, ganjil genap belum akan diterapkan selama PSBB masa transisi.
"Untuk ganjil genap belum (akan diterapkan)," ucapnya saat dikonfirmasi, (3/7/20).
Menurutnya penerapan kebijakan ganjil genap tak bisa hanya melihat dari aspek lalu lintas saja, terutama jalanan mulai ramai dan macet.
Ia menyebut, keputusan itu juga diambil dengan mempertimbangkan ketersediaan transportasi umum.
Baca Juga: Ganjil Genap Buat Motor Belum Berlaku, Polisi Sebut Tergantung Dishub DKI
Sebab, saat ini angkutan umum masih memberlakukan pembatasan penumpang untuk menghindari penumpukan.
"Wabah ini cepat penularannya melalui pertemuan orang banyak dan di sisi lain angkutan masal kita di jam sibuk terus penuh meski sudah ditingkatkan," ujarnya.
"Artinya, jika ganjil genap diberlakukan, maka warga kami paksa naik angkutan umum" sambungnya.
Hal ini yang kemudian ditakutkan bakal semakin meningkatkan risiko penularan Covid-19.