Rush Kokoh di Puncak, Avanza Turun Tahta, Ini Penjualan Toyota Bulan Juni 2020

Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - Selasa, 7 Juli 2020 | 22:50 WIB

Ilustrasi booth Toyota di ajang pameran otomotif (Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) sukses mencatatkan penjualan retail sebesar 11.196 unit pada bulan Juni 2020.

Berdasarkan penjualan tersebut, terdapat lima model yang jadi penyumbang penjualan utama Toyota di periode tersebut.

Namun kali ini penjualan tertinggi tidak dipegang Toyota Avanza.

LMPV kembaran Daihatsu Xenia ini malah berada di posisi kedua dengan penjualan 2.248 unit.

Peringkat pertama ditempati oleh LSUV andalan Toyota, yakni Rush, yang berhasil laku sebanyak 2.274 unit.

Sedangkan peringkat 3 ditempati oleh Calya (1.696 unit), lalu Kijang Innova (1.606 unit), dan Agya (984 unit).

Direktur Marketing TAM, Anton Jimmi Suwandy, mengatakan Toyota Rush mampu mengungguli Avanza dikarenakan di masa PSBB Transisi ini, pembeli mobil cenderung datang dari kalangan yang ingin mengganti unit, ataupun membeli mobil untuk unit kedua mereka.

"Saat periode Januari - Februari (sebelum pemerintah mengumumkan kasus Covid-19 di Indonesia) pembeli mobil pertama di angka 55 persen. Sedangkan, di masa April - Mei turun ke 43 persen.

Baca Juga: Mitsubishi Pajero Sport Elite Edition 2020 Meluncur, Pesaing Berat Toyota Fortuner Legender