Otomotifnet.com - Agar performa All New Yamaha NMAX 155 tetap terjaga, tentunya harus melakukan servis berkala.
Di setiap pembelian motor baru, PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) selalu memberikan Kartu Servis Gratis (KSG).
Mumpung gratis, jangan lupa servis deh!
“KSG mulai dari 1 bulan atau 1.000 km gratis jasa servis dan oli mesin."
"Lalu 4 bulan atau 4.000 km gratis jasa servis, dan 7 bulan atau 7.000 km gratis jasa servis,” sebut Budi Muliawan dari Yamaha Era Motor Jatiwaringin, Jaktim.
Baca Juga: Yamaha NMAX Ngacir, Ada Pilihan Piston Hingga 60 mm, Harga Terjangkau
Di tiap servisnya, pengecekan selalu dilakukan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP).
“Mulai dari semprot throttle body, cek filter udara, cek busi, cek air radiator, nyala lampu-lampu, klakson, kampas rem, dan SOP lainnya,” sambung Budi.
Setelah melihat kondisi berbagai part secara fisik, kinerja seluruh sensor injeksi juga perlu dicek fungsinya.
“Terakhir cek fungsi-fungsi sensornya pakai YDT (Yamaha Diagnostic Tools). Di situ bisa cek semua sensor sampai kalau kenapa engine check nyala,” tunjuknya.