Otomotifnet - BMW Group Indonesia hari ini (16/7) resmi meluncurkan dua spesies kencang sekaligus, BMW X3 M Competition dan BMW X4 M Competition.
Tak tanggung-tanggung kedua spesises Sports Activity Vehicle (SAV) dan Sport Activity Coupe (SAC) diboyong langsung versi super kencangnya dengan label Competition.
Kedua SUV ini sama-sama menggunakan mesin baru berkode S58 3.000 cc enam silinder in-line bi-turbo.
Mesin ini dikembangkan khusus untuk BMW X3 M Competition dan BMW X4 M Competition, dan catatkan output sebesar 30 hp lebih tinggi dari varian non-Competition menjadi total 510 dk.
Baca Juga: Komunitas BMW M Owners Club Indonesia (MOCI) Adakan Balap Virtual
BMW klaim torsi puncaknya ada di angka 600 Nm mulai putaran mesin 2.600 hingga 5.950 rpm di BMW X3 M Competition dan BMW X4 M Competition.
Kedua model Competition ini melesat dari 0-100 km/jam hanya dalam 4.1 detik. Kecepatan puncak kedua model adalah 250 km/jam yang diatur secara elektronik.
Dua spesies BMW M ini dijual di dealer ekslusif mobil BMW M, BMW Eurokars Indonesia.