Kymco GP125, Versi Nostalgia dari Jetmatic Trend, Gendut tapi Enteng

Antonius Yuliyanto - Selasa, 28 Juli 2020 | 23:00 WIB

Impresi pertama dengan Kymco GP125 (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - Tak hanya X-Town 250i, berbarengan dengan peresmian dealer baru Kymco, yang berada di Jl. Cipete Raya, Cilandak, Jaksel PT. Smart Motor Indonesia (SMI) selaku APM Kymco juga meluncurkan GP125.

GP125 merupakan skutik kecil bermesin 125 cc, yang dibanderol Rp 21,5 juta OTR Jakarta.

Tersedia dalam pilihan warna Black Golden Brown dan Pearly White.

GP125 merupakan skutik 125 cc yang dihadirkan sebagai bentuk nostalgia dari Jetmatic Trend 125 yang sempat booming di awal 2000-an silam.

Baca Juga: Lampu Yamaha Aerox 155 Naik Turun, Atur Tinggi Lampu Tinggal Pencet

Tampilannya khas Kymco, bodinya berkesan gendut dan pendek dikombinasi ban ring kecil, pakai 10 inci.

Lucunya roda depan tanpa sepatbor, jadi bodinya sebagai sepatbor.

“Desainnya sporty tak meningggalkan rasa khas Kymco. Dilengkapi charger USB, spido digital,” terang Marwan, GM Marketing PT. SMI.

Dan yang tak lupa adalah punya dek rata, “Deknya bisa untuk membawa 2 buah galon air,” sambung Paul Lin, President Director PT. SMI.

Aant/otomotifnet.com
Dek luas jadi salah satu fitur andalan Kymco GP125, karena bisa muat 2 buah galon air