Tujuannya yakni meningkatkan kembali pasar otomotif di Yogyakarta.
Dari data yang ditunjukkan pihak Suzuki SBM, semester pertama 2020 Suzuki tercatat terjual sebanyak 1.289 unit dari total 11.154 unit seluruh merek.
Meski sudah diterapkan, penjualan Suzuki di paruh pertama 2020 hanya mampu berada di peringkat lima besar.
Posisinya secara berurutan menurut market share yakni Toyota dengan 26,5 persen, Honda dengan 20,9 persen, Mitsubishi dengan 16,8 persen, Daihatsu dengan 16,5 persen, lantas Suzuki dengan 11,6 persen.
Baca Juga: Suzuki Klaim Penjualan Naik, Ekspor Juga Bergairah, PSBB Transisi Jadi Angin Segar
Rizki menyebutkan, kini dengan adanya kelonggar pada masa adaptasi kebiasaan baru (AKB) pihaknya mulai meningkatkan lagi pemasaran.
"Sejak bulan Juli mall-mall sudah mulai buka, untuk merefresh pelanggan kita mulai adakan pameran dan berikan promo-promo," terangnya.
Seperti gimik, game, hingga test drive berhadiah.
Pihak Suzuki SMB juga menjaga keamanan baik lingkungan dealer sampai unit test drive bebas dari virus Corona.
"Mobil selalu kita disinfektan dan kita lakukan pengecekan suhu tubuh," ujarnya.