Honda Magna VF750C Pangkas Sasis, Ban & Bodi Gendut, Kejar Gaya Bobber

Antonius Yuliyanto - Jumat, 31 Juli 2020 | 11:00 WIB

Modifikasi Honda Magna (Antonius Yuliyanto - )

Kemudian sepatbor dibikin ulang yang lebih simpel, termasuk joknya jadi minimalis dan egois.

Iya cuma bisa buat sendirian! Bawahnya ada panel penutup printilan sistem kelistrikan.

Area depan juga dibikin minimalis, setang pakai pipa pendek dan hampir lurus, menggantikan setang asli yang tinggi model pamer ketiak.

Tangki turut dicustom, dibuat sedikit lebih gendut sehingga klop dengan konsep Bobber.

Dok OTOMOTIF
Lampu utama Magna diganti keluaran Daymaker sehingga lebih modern

Geser ke kaki-kaki, karena berkonsep Bobber maka dikasih karet bundar berprofil gendut dengan alur model klasik dari Fuckstone.

Depan ukuran 4.00-19 dan belakang 5.00-16 membalut pelek 2.15x19 dan 3.50x16. Kesannya jadi lebih padat ya?

Terakhir, finishing dipilih warna cerah untuk menghindari kesan monoton.

“Biasanya pemilik motor custom memilih warna gelap. Nah, biar enggak monoton dipilih warna biru langit,” ungkap Erwan yang beralamat di Jl. Kemang Selatan, Jaksel.

Dok OTOMOTIF
Jok minimalis dan egois menempel di sasis Magna yang telah dipotong