MotoGP San Marino 2020: Franco Morbidelli Juara, Valentino Rossi Gagal Podium

Nur Pramudito,Irsyaad Wijaya - Senin, 14 September 2020 | 09:00 WIB

Para podium finisher (dari kiri ke kanan), Joan Mir, Franco Morbidelli, dan Francesco Bagnaia berpose di atas podium MotoGP San Marino 2020. (Nur Pramudito,Irsyaad Wijaya - )

Nampaknya pilihan ban belakang hard menjadi kesalahan besar Maverick Vinales, sehingga motornya kesulitan dalam mendapatkan kecepatan.

Pada lap ke-14, Alex Rins pun mampu menyalip Jack Miller untuk merebut posisi ketiga.

Tak berselang lama, Jack Miller harus turun ke posisi kelima usai disalip rekan setimnya, Francesco Bagnaia.

Balapan tersisa 10 lap, pertarungan sengit terjadi antara Alex Rins dan Francesco Bagnaia dalam memperebutkan posisi ketiga.

Baca Juga: Valentino Rossi Kecewa Start Dari Posisi 4, Gagal Jadi Yang Terdepan, Ini Alasannya

Dua lap berselang, Francesco Bagnaia berhasil menyalip Alex Rins untuk merebut posisi ketiga.

Tak berhenti di situ, Francesco Bagnaia juga menyalip Valentino Rossi yang berada di posisi kedua.

Valentino Rossi harus rela turun ke posisi keempat usai disalip Joan Mir di lap terakhir MotoGP San Marino 2020.

Franco Morbidelli keluar sebagai pemenang balapan MotoGP San Marino 2020.