Otomotifnet.com - Nissan Terrano dinas polisi menjadi sasaran amukan massa demo UU Cipta Kerja di Jl Sekip, kota Medan, Sumatera Utara, (8/10/20).
Nampak Terrano dengan pelat nomor dinas tersebut teronggok jadi bangkai di tengah jalan.
Kerusakan berat terjadi akibat dibakar massa yang beringas.
Bahkan kondisi sekujur bodinya bonyok serta menghitam bekas jilatan api, kaca pecah hingga pilar A melengkung.
Baca Juga: Daihatsu Xenia Bikin Emosi Massa, Terobos Pendemo RUU Cipta Kerja, Bodi Digebukin
Roda belakang juga nampak menempel ke bodi, karena ban pecah serta kaki-kaki dirusak massa.
Menurut informasi dari warga, aparat kepolisian sempat turun dari Nissan Terano tersebut.
"Tadi sempat dipaksa untuk turun," kata seorang warga bernama Dimas Seno.
Dirinya tidak mengetahui secara jelas, terbakarnya satu unit Nissan Terrano polisi tersebut dilakukan massa dari mahasiswa atau buruh.
"Kalau dari mana saya tidak tau, yang jelas itu orang demo yang bakar," ucapnya.
Setelah mengetahui adanya peristiwa ini, aparat kepolisian langsung turun ke lokasi untuk memadamkan api tersebut.
Akses jalan tersebut juga mengalami kemacetan karena adanya insiden ini.
Aparat kepolisian juga turut mengamankan lokasi, agar tidak terjadi kemacetan.
Dimas mengatakan, tidak ada korban akibat insiden tersebut.