Suzuki Carry Mirip Rumah, Ada Sofa Hingga Dapur, Tiduran Bisa di Kasur

Panji Nugraha,Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 22 Oktober 2020 | 17:30 WIB

Modifikasi Suzuki Carry yang disulap jadi campervan sangar (Panji Nugraha,Luthfi Abdul Aziz - )

Otomotifnet.com - Salah satu minivan legendaris di Indonesia adalah Suzuki Carry, bahkan hingga sekarang masih banyak pecinta mobil ini.

Minivan ini terkenal dengan mesin yang enggak rewel, irit bahan bakar, serta kabin yang lega, sehingga jadi favorit keluarga.

Xedoisong
Tersedia juga kulkas dan kompor di belakang Suzuki Carry ini

Dengan kabin yang lega ini, tentunya sangat bisa bila Suzuki Carry dimodifikasi bergaya campervan.

Kalau Anda ingin memodifikasi Suzuki Carry bergaya campervan serasa rumah, bisa lirik garapan rumah modifikasi Vulcan 4x4 yang punya basecamp di Vietnam.

Baca Juga: Brio Peringkat 1, Disusul Carry, Ini Rapor Wholesales 20 Mobil Terlaris Selama September

Xedoisong
Tampilan kabin Suzuki Carry beralas kayu

Dari eksterior, fascia terlihat sangar dengan model bull bar plus roda cadangan menggantung.

Tak hanya roda, bumper depan ini juga ditambahkan dengan 2 lampu sorot IPF model bulat.

Xedoisong
Tenda kanvas lansiran ARB Touring juga dipasangkan pada Suzuki Carry ini

Kemudian di atap juga ditambahkan dengan roofrack dilengkapi awning dari ARB Touring.

Biar kesan petualang makin terasa, bagian jendela ditutupi panel jaring baja ala kendaraan militer.