Carry Sampai Gran Max Seken, Pilihan Pikap Dibanderol Mulai Rp 45 Jutaan

Ignatius Ferdian,Rudy Hansend - Senin, 26 Oktober 2020 | 17:30 WIB

Daihatsu Gran Max pick-up, Cocok untuk kendaraan usaha (Ignatius Ferdian,Rudy Hansend - )

Otomotifnet.com - Buat yang ingin boyong pikap untuk mendukung usaha, pilihan mulai Carry sampai Gran Max bisa dijadikan pilihan.

Terlebih bagi seorang pengusaha maupun yang sehari-hari kegiatannya berdagang, pikap jelas bisa jadi andalan.

Namun memilih pikap gampang-gampang susah.

Tak hanya surat-surat, wajib juga diperhatikan antara lain rangka dan bak mobilnya apakah sudah karatan.

Baca Juga: Gran Max, T120SS Sampai Carry Lawas, Pikap Murah, Cocok Buat Budget Rp 50 Jutaan

Bagi yang mempunyai budget di bawah Rp 80 juta, ada beberapa pilihan mobil bekas dengan rentang harga Rp 45 juta sampai Rp 80 juta.

Bagi yang mengincar Carry cukup sediakan uang Rp 45,5 jutaan.

"Meski hitungannya dana 'ngepas', namun pikap bekas di bawah Rp 80 juta banyak kok tersedia di pasaran," ucap Yudy Gunawan pemilik showroom mobil bekas di Pamulang, Tangerang Selatan.

Untuk lebih jelasnya, berikut daftar pikap dengan harga di bawah Rp 80 Juta yang berhasil tim rangkum:

Merek Tahun         Harga
Carry  2007 Rp 45.500.000
Gran Max  2008 Rp 46.800.000
Kijang Kapsul  2002 Rp 50.000.000
Panther Pu diesel  2008 Rp 55.000.000
Daihatsu Himax  2011 Rp 53.000.000
Carry Futura 1.5  2015 Rp 65.000.000
Carry 2016 Rp 75.000.000
Gran max 1.5   2017 Rp 80.000.000

Harga didapat dari para pedagang mobil bekas wilayah Tangerang Selatan.