Pulley Depan Motor Matik Sengaja Dibolongi, Bukan Ngawur Tapi Punya Fungsi Penting

Mohammad Nurul Hidayah,Irsyaad Wijaya - Rabu, 11 November 2020 | 14:55 WIB

Skubek makin ngacir pulley dimodifikasi bolong bolong (Mohammad Nurul Hidayah,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Banyak bengkel yang sengaja melubangi pulley depan motor matik.

Tindakan tersebut bukan asal alias ngawur, tapi punya fungsi penting bagi performa.

Bukan hanya dilakukan sendiri oleh mekanik, pulley depan bolong-bolong juga sengaja ditawarkan oleh produsen part aftermarket.

Lalu apa sebenarnya fungsi pulley depan yang dibolongi atau dilubangi ini?

Baca Juga: Motor Matik Putaran Atas Berat, Cek Pulley Depan, Rumah Roller Bisa Jadi Rewel

Anggi Prasetya dari bengkel Gilang Speed Way (GSW) spesialis matik kasih penjelasan.

"Fungsi utama lubang yang dibuat di pulley depan itu untuk membuatnya lebih ringan dan sebagai jalur pembuangan kotoran," ujar Anggi.

Istimewa
Pulley depan motor matic yang dilubangi

Menurut Anggi, untuk pola dan dimensi lubang sendiri tidak ada patokan, sesuai selera saja.

"Terpenting tidak mengganggu kerja roller dan v-belt ketika mesin bekerja," tambah Anggi yang menjual paket upgrade pulley depan bolong untuk berbagai jenis motor.