Otomotifnet.com - Bus pariwisata yang berisi 59 orang peziarah asal Purwakarta, Jawa Barat hangus terbakar di KM 65 Tol Tangerang-Merak (9/12/2020).
Bus Fiqri Family bernopol F 7478 WB itu hangus dilalap api namun penumpang dan awak bus selamat.
Sopir bus Roby Panca mengatakan, saat dalam perjalanan pulang seusai keliling Banten untuk berziarah tiba-tiba satu penumpang mencium bau hangus dari bagian belakang.
Mendapat laporan dari penumpang, sopir kemudian menepi di pinggir jalan tol untuk mengeceknya.
Baca Juga: Bus Transjakarta Berhenti Mendadak, Pohon Tercabut Sampai Akar Gebrak Atap, Posisi Kosongan
"Pas penumpang sudah pada turun, tiba-tiba asap tebal keluar, kemudian api langsung membesar," kata Panca ditemui di lokasi (9/12/2020).
Panca memastikan tidak ada penumpang yang mengalami luka-luka. Sebab, sebelum api membesar sudah dievakuasi keluar.
"Enggak ada korban, luka-luka juga enggak ada. Sekarang penumpang melanjutkan perjalanannya pakai mobil bus lainnya," ujar Panca.
KA Induk PJR Korlantas Polri Tol Tangerang-Merak, AKP Denny Catur, mengatakan, terbakarnya mobil bus pariwisata tersebut akibat konsleting di bagian AC mobil pada pukul 11.00 WIB.
Baca Juga: Bus Berisi 52 Penumpang Berhenti Berkat Pohon, Nyelonong di Turunan, Rem Tak Berfungsi
"Sopir ambil inisiatif ke pinggir dan mengevakuasi penumpang, langsung terbakar," kata Denny.
Tiga unit damkar diterjunkan untuk memadamkan kobaran api.
Selama proses pemadaman, jalur arah Jakarta ditutup sementara mengantisipasi merambatnya api ke pengendara lain.
"Dua damkar dari kabupaten satu damkar dari Kota Serang. Kami tutup jalur menuju Jakarta takutnya ada lanjutan api. Sekarang kami sudah buka lagi satu jalur dan mulai berangsur terurai," ujar Denny.
Baca Juga: Bus Isi 30 Orang Tak Kuat Nanjak, Meluncur Mundur, Nyangkut di Talut dan Halaman Rumah
Akibatnya, arus lalu lintas dari arah Merak menuju Jakarta mengalami kemacetan sekitar tiga kilometer.
"Mengular sampai KM 68. Tapi sekarang sudah mulai terurai," kata Denny.