MotoGP eSport Tingkat Nasional Digelar di Indonesia, Hasil Kerjasama MP1 dan Dorna Sports

Irsyaad Wijaya,Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 11 Desember 2020 | 12:35 WIB

MotoGP Esports (Irsyaad Wijaya,Muhammad Rizqi Pradana - )

Otomotifnet.com - MotoGP eSport Indonesia Series bakal digelar di Tanah Air.

Gelaran ini hasil usaha dari MP1 yang telah meneken kontrak kerjasama multi-year dengan Dorna Sports.

Artinya kini MP1 memegang hak eksklusif penyelenggara MotoGP eSport di Indonesia.

Kerja sama tersebut menjadi lebih penting lagi, mengingat MotoGP eSports Indonesian Series akan menjadi kejuaraan MotoGP eSport tingkat nasional pertama dalam sejarah.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Sekali Ikut MotoGP Virtual 2020, Juara Seri Kelima

Pau Serracanta, Managing Director Dorna Sports mengatakan, pihaknya sudah menanti kesempatan untuk bekerja sama menggelar MotoGP eSport di Indonesia.

"Langkah selanjutnya dari komitmen Dorna terhadap eSport adalah menggelar MotoGP eSport tingkat nasional di negara di mana MotoGP akan membalap dalam waktu dekat dan memiliki salah satu komunitas fans MotoGP terbesar di dunia," buka Pau dilansir dari esport.motogp.com, (9/12/20).

"Kerja sama ini dan investasi MP1 memastikan kesuksesan MotoGP eSports tingkat nasional pertama dalam sejarah, yaitu MotoGP eSport Indonesian Series," imbuhnya.

Sentimen serupa diutarakan oleh Marissa Komala, Managing Director Commercial & Creative MP1.

Ia mengatakan, sebuah kebanggaan tersendiri bagi MP1 untuk bekerja sama dengan Dorna dalam menggelar MotoGP eSport Indonesian Series.

"Kerja sama jangka panjang ini merupakan salah satu strategi kami untuk memajukan motorsport di Indonesia, khususnya dalam mencari bakat-bakat muda," ujarnya dalam kesempatan yang sama.

"Kami sadar dengan antusiasme luar biasa yang dimiliki para fans MotoGP di Indonesia. Hal itu juga yang mendorong kami untuk bekerja sama dengan Gresini Racing di MotoGP mulai tahun depan," imbuhnya.

Dalam kerja sama tersebut, MP1 akan menggelar MotoGP eSports Indonesian Series selama satu kalender balap penuh dalam satu tahun.

Baca Juga: MotoGP Virtual 2020 Seri Kelima Pekan Ini, Valentino Rossi dan Marc Marquez Absen

Twitter @ducatimotor
Pembalap MotoGP dikalahkan sekebon jauh di balapan virtual oleh pembalap MotoGP eSport Ducati Team, Andrea Saveri di Ducati Motorola e-Race di sirkuit Mugello dan MIsano, (16/5/2020)

Pemenang dari kejuaraan tingkat nasional tersebut nantinya berkesempatan untuk berlaga di kejuaraan MotoGP eSport tingkat regional yaitu WINDTRE Rising Stars Series.

Sebelum akhirnya dapat berkompetisi dalam kejuaraan tingkat dunia yaitu MotoGP eSport Global Series.

"Kami akan memberikan pengalaman yang menarik dan memuaskan bagi para fans MotoGP maupun eSports di Indonesia melalui kerja sama kami dengan Dorna," ucap Marissa.

"Kami yakin kerjasama ini merupakan sesuatu yang sudah ditunggu-tunggu oleh seluruh fans MotoGP dan kami tidak sabar untuk menjadi bagian dari pengalaman tersebut," pungkasnya.